Home » , » CARA MENGHILANGKAN FLEK HITAM (NODA HITAM DI WAJAH )

CARA MENGHILANGKAN FLEK HITAM (NODA HITAM DI WAJAH )

      karena flek yang muncul dengan bintik-bintik hitam pada wajah akan membentuk seperti noda sehingga wajah terlihat tidak bersih dan segar Flek hitam terjadi karena adanya perubahan pigmentasi atau melasma pada bagian kulit wajah, hal ini bisa disebabkan oleh beberapa hal :
Luka bekas jerawat
 Kulit yang terlalu sensitif dengan sinar matahari Pemakaian alat kosmetik yangtidak sesuai dengan kondisi kulit Penggunaan pil kontrasepsi yang menyebabkan ketidakseimbangan hormon estrogen, progesteron,dan MSH. Pengaruh obat-obatan tertentu yang dapat merangsang hiper pigmentasi pada kulit Faktor genetik dan lain-lain

cara-menghilangkan-flek-hitam-nodaSebelum melakukan perawatan wajah, sebaiknya Anda kenali dulu jenis kulit Anda. Pada dasarnya  

Kulit wajah terbagi dalam tiga jenis, yaitu: 

Kulit Normal
- Biasanya di daerah T (seperti dahi, hidung dan dagu) memproduksi minyak berlebihan, pori-pori pun lebih besar dari pada bagian wajah lainnya.
- Setelah wajah dibersihkan, kulit pipi akan terasa kencang.
- Kerutan seiring bertambahnya usia akan ada di sekitar mata, dahi, dan bagian atas bibir.
- Kulit mudah terbakar sengatan matahari, sehingga terlihat kemerahan atau kecokelatan.

Kulit Berminyak
- Umumnya memiliki pori-pori besar dan berkomedo.
- Kulit wajah tampak mengkilap serta riasan mudah luntur.
- Kerutan di wajah lebih lambat ketimbang jenis kulit lainnya.

Kulit Kering

- Mudah terkelupas dan terbakar jika terkena sengatan matahari.
Di udara dingin mudah teriritasi atau gatal-gatal.
- Daerah T kadang seperti bersisik dan kulit wajah terasa kencang sesaat setelah dibersihkan.
- Kerutan lebih cepat muncul, bukan hanya pada wajah, tapi juga pada kulit tubuh lainnya.

Kulit Sensitif
- Mudah teriritasi jika kena kosmetik tertentu atau terkena paparan sinar matahari.
- Kulit umumnya kering dan terkesan "tipis" sekali.
- Kulit akan terasa kencang sesaat setelah dibersihkan.

Menghilangkan flek hitam pada wajahmembutuhkan perawatan ekstra dan waktu yang relatif lama agar noda yang berupa bintik-bintik hitam bisa hilang tanpa bekas. Untuk menghilangkan flek hitam di wajah,anda dapat mencoba beberapa tips berikut ini :

Tips menghilangkan flek hitam dengan mengatasi penyebanya
Jika masih dalam kondisi berjerawat tentunya anda harus mengobati jerawat terlebih dahulu, anda dapat memulai dengan cara menghilangkan jerawat secara alami maupun dengan cara modern

Jika penyebabnya karena kulit sensitif terhadap sinar ultra violet maka sebaiknya anda menggunakan cream tabir surya sebagai alas bedak

Jika penyebabnya karena pemakaian alat kosmetik, penggunaan pil dan obat-obatan seperti yang disebutkan diatas maka untuk sementara atau secara permanen sebaiknya dihentikan hingga flek hitam benar-benar hilang dari wajah anda

Tahap selanjutnya adalah melakukan perawatan wajah secara rutin maupun berkala dengan menjaga kesehatan kulit wajah tetap segar
Cara alami menghilangkan flek hitam dengan buah-buahan
  1. Semangka memiliki kandungan air, serat, vitamin A, B dan C yang cukup tinggi bermanfaat dalam meminimalisir kerusakan kulit akibat sinar matahari dan kulit akan terlihat lebih segar.Caranya cukup mudah yaitu dengan memblender daging semangka secukupnya kemudian oleskan merata pada wajah lalu diamkan selama 15 hingga menit  kemudian bersihkan wajah dengan air hangat lalu membilasnya dengan air dingin. Lakukan cara ini secara berkala minimal 2 kali seminggu.
  2. Seperti yang kita ketahui bengkoang  bermanfaat dalam hal memutihkan kulit, pada dasarnya kita juga  dapat memanfaatkannya sebagai masker untuk menyamarkan flek hitam dengan mengangkat kulit mati pada daerah flek sehingga secara bertahap akan menipiskan flek. Caranya: Parut atau belender bengkoang yang telah dikupas kulitnya terlebih dahulu lalu peras dan ambil saripatinya lalu gunakan sebagai masker dan biarkan hingga kering, kemudian bersihkan wajah dengan air hangat lalu membilasnya dengan air dingin. Lakukan cara ini secara berkala minimal 2 kali seminggu. anda juga dapat memanfaatkan mentimun dan tomat untuk menghilangkan flek hitam pada wajah dengan cara yang sama
  3. Menggunakan biji asam dengan cara menghancurkan biji asam hingga cukup halus kemudian dicampur minyak zaitun secukupnya lalu gunakan sebagai masker.
  4.  Irisan Jeruk Nipis Bagi Anda yang berusia di atas 40 tahun, irisan jeruk nipis yang merata di kulit wajah dan seluruh tubuh mampu mengangkat sel-sel kulit mati. Diamkan hingga kering, lalu bilaslah dengan air hangat-hangat kuku agar pori-pori terbuka. Setelah itu, bilas kembali dengan air dingin agar pori-porinya merapat.
  5. Teh Selain jeruk nipis, kandungan antioksidan yang terdapat di dalam teh juga baik untuk mencegah penuaan dini. Teh yang mengandung tanin sangat baik untuk mengatasi kulit yang terbakar matahari, mengencangkan bibir, merawat kulit wajah dan menghitamkan rambut. Caranya:
    - Inapkan secangkir teh kental semalam.
    - Oleskan air teh ke seluruh kulit wajah dan tubuh.
    - Biarkan kering dengan sendirinya.
    - Bilas dengan air hangat untuk membuka pori kulit, lalu bilas dengan air biasa.
    Teh juga bermanfaat untuk menyegarkan mata lelah, Anda tinggal meletakkan sekantong teh celup yang sudah dingin langsung pada kelopak mata. Sambil berbaring, Anda sekaligus melakukan perawatan kulit wajah dan mata.
Selamat mencoba semoga tips diatas dapat membantu menghilangkan flek hitam di wajah anda